Munculnya Covid-19 yang mewabah di seluruh dunia, telah menimbulkan dampak pada berbagai aspek kehidupan, terutama pada aspek ekonomi.
Sederet perusahaan tercatat telah mengalami kebangkrutan dan banyak pengusaha yang harus gulung tikar. Hal tersebut tentunya berdampak pada banyaknya karyawan yang harus dirumahkan untuk mengefisiensikan pengeluaran yang ada di tiap perusahaan. Aturan physical distancing juga membuat masyarakat yang bergantung pada UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) mengalami kesulitan.
Sehubungan dengan hal itu HMI Komisariat Kedokteran Unhas Cabang Makassar Timur mengadakan kegiatan business talks yang bertema “Overcome the challenge and be an innovative entrepreneur in new normal era.”
Kegiatan yang akan diadakan secara daring tersebut akan membahas tips dan trik untuk mempertahankan dan mengembangkan bisnis dikala Pandemi Covid 19 melanda serta, bagaimana siasat untuk mengembangkan bisnis di era setelah Pandemi Covid 19 Ujar ketua panitia, Widya Inayah.
Kami akan Menghadirkan berbagai narasumber hebat, diantaranya :
1. H. Ahmad Sahroni, S.E., M.Ilkom : Pengusaha dan anggota DPR RI
2. dr. Ardiansyah Bahar, M.KM : CEO Merial Health
3. drg. Muh. Arief Rosyid Hasan, M.KM : Komisaris Independen PT Bank Syariah Mandiri
Waktu pelaksanaan Sabtu, 09 Januari 2021 pukul 09.30 WITA – Selesai dan tentu kami mengadakan kegiatan ini secara virtual dan gratis dengan melakukan registrasi link berikut ini
https://bit.ly/businesstalks2021
Ketua Umum HMI Komisariat Kedokteran Unhas Cabang Makassar Timur, Muhammad Iftikhar Musa’ad mengharapkan dengan adanya kegiatan Business Talks ini menjadi momen belajar dan membangun semangat teman-teman mahasiswa se-Indonesia untuk bergerak dalam dunia usaha serta menjadikan masa pandemi ini bukan hanya sebagai sebuah tantangan tetapi juga memanfaatkan peluang dalam menciptakan serta meningkatkan usaha mereka.
“Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat dan bernilai ibadah bagi kita semua”-tambahnya.